Pages

Friday, December 18, 2009

17000 US Untuk Lukisan Yang Dilukis Anjing

Share & Comment
Dengan cekatan, Sam menggoreskan kuas ke kanvas berwarna putih di hadapannya. Tak lama kemudian, sebuah lukisan abstrak selesai dikerjakannya. Jangan salah, sang pelukis adalah anjing bernama Sam. Anjing yang tinggal di Eastern Shore, Maryland, AS, ini mampu menghasilkan beberapa karya yang laris terjual. Lukisannya ada yang laku dengan harga 1.700 dollar AS (Rp 17 juta).
“Sam sebenarnya anjing biasa, namun lukisan abstraknya laris di beberapa galeri di New York,” terang Mary Stadelbacher, pemilik Sam.




Menurut Mary, Sam senang melukis dan sanggup melakukannya selama berjam-jam. Kesukaan Sam, memainkan warna di kanvas. Ia akan memulai dari warna tergelap, baru kemudian beranjak ke warna yang lebih muda dan terang.



Stadelbacher, yang membuka Shore Service Dog di Amerika, mengambil Sam empat tahun lalu untuk dijadikan anjing penyelamat. Sayang Stadelbacher tidak pernah menyelesaikan latihan karena mengalami kecelakaan di lengan kanannya. Operasinya gagal dan lengan kanannya tidak berfungsi lagi. Akhirnya Mary menjadikan Sam penolongnya
Mary kemudian terinspirasi untuk melatih Sam melukis. “Saya melihat lumba-lumba dan gajah melukis, saya pikir mengapa anjing tidak?” jelas Mary. Akhirnya Sam pun pelukis terlatih.
“Ia telah menggelar pameran di beberapa galeri di New York, seperti Denise Dibro. Beberapa kolektor seni juga telah membeli karyanya,” pungkas si majikan bangga.

Tags: , ,

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 comments:

Post a Comment

 

Popular Content

Open Cbox

Recent Posts

Why to Choose RedHood?

ShoutMix chat widget
Copyright © Sebagian Kecil Informasi Dunia Ada Disini | Designed by Templateism.com