Pages

Sunday, February 15, 2009

Ini Mobil Atau Pesawat Sih?????

Share & Comment

Terrafugia: Ini Mobil Atau Pesawat Sih?

Terrafugia
Terrafugia
Ehmm...Kamu bakal dibuat bingung dengan kendaraan yang satu ini, pasalnya ketika melihat gambar pasti timbul pertanyaan "ini mobil atau pesawat? yang mana yang benar!".

Terrafugia -sebutan untuk kendaraan yang satu ini- merupakan hasil pengembangan mobil yang sudah banyak mengalami revolusi yang bisa menyelamatkan Kamu dari yang namanya kemacetan dan akan membawamu terbang layaknya sebuah pesawat. Kendaraan unik ini dilengkapi dengan tombol-tombol yang bisa melakukan transisi [perubahan cara kerja/fungsi]. Design yang ditampilkan pun sangatlah unik merupakan aplikasi antara mobil dan pesawat. Terrafugia mempunyai 4 roda layaknya sebuah mobil sekaligus memiliki sayap pada bagian sisi kanan dan kirinya.

"Terrafugia akan berubah hanya dalam hitungan menit dan akan berfungsi seutuhnya sebagai mobil ataupun pesawat apabila kokpit mulai dioperasikan. Kami telah menjual habis untuk tahun pertama." kata Anna Mracek Dietrich selaku Kepala Bagian Operasional Terrafugia.

Untuk transisi [kendaraan bisa berubah fungsi dan bentuk] akan dilengkapi dengan alat-alat elektronik yang tidak terlalu mahal, dilengkapi juga dengan fitur GPS serta auto pilot untuk mengawasi radar udara. Prototype dioperasikan dengan bahan bakar bensin dan dapat terbang sejauh 120mil/jam dan mendarat 65mil/jam. Penggunaan bahan bakar menghabiskan bensin sekitar 4 galon untuk terbang sejauh 30mpg.

Terrafugia sendiri artinya melarikan diri dari bumi dan dijual dengan harga 74.000 poundsterling. Perusahaan berharap Terrafugia sudah tersedia bulan Desember mendatang.(rileks.com)


Tags:

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 comments:

Post a Comment

 

Popular Content

Open Cbox

Recent Posts

Why to Choose RedHood?

ShoutMix chat widget
Copyright © Sebagian Kecil Informasi Dunia Ada Disini | Designed by Templateism.com